Search

Minggu, 01 Januari 2012

Kata Pengantar

Bismillahirrohmaanirrohiim

Alhamdulillah segala puji bagi-Mu ya Allah yg telah memberikan hadiah berupa masalah, karena masalah adalah hadiah untuk berbenah.

Ya Allah dengan memohon rahmat dan ridha-Mu kami sajikan blog ini...
Agar setiap huruf  bisa menyemangati hidup,
Agar setiap kata bisa mengikat makna menjadi paradigma,
Agar setiap kalimat menginspirasi menjadi pribadi muslim yg dahsyat,
Agar setiap paragraf menghadirkan pemahaman yg lengkap,
Semoga terbentuk pribadi berintegritas tinggi yg utuh dan tangguh, selalu berjuang dengan sungguh-sungguh tak mudah mengaduh, tak gampang mengeluh.

Blog ini hanyalah setetes ilmu. Jika ada kebenaran di dalam blog ini semoga menjadi tetesan amal ibadah dakwah dan amal jariyah di sisi Allah. Kami menyadari bahwa masih banyak kekurangan di sana-sini, semoga Allah mengampuni segala kesalahan dan kekhilafan.

وَقُلْ رَبِّ أَدْخِلْنِي مُدْخَلَ صِدْق ٍ وَأَخْرِجْنِي مُخْرَجَ صِدْق ٍ وَاجْعَلْ لِي مِنْ لَدُنْكَ سُلْطَانا ً نَصِيرا
" Dan katakanlah: “Ya Tuhan-ku, masukkanlah aku secara masuk yang benar dan keluarkanlah (pula) aku secara keluar yang benar dan berikanlah kepadaku dari sisi Engkau kekuasaan yang menolong. "
(Q.S. Al Israa' [17]:80)

Pembaca, siapapun anda, baarokallaahu fiikum....semoga anda penuh kebarokahan. Wariskan kebaikan sbg amal jariyah. Tunaikan amal segera mungkin, jangan menunggu orang lain. Jangan menunggu nanti, apalagi menanti mati. Jangan menunggu sempurna. Take Action!!! Karena sebaik-baik kebaikan adalah yg segera ditunaikan.Semoga Allah mempertemukan kita dalam reuni akbar di jannah. Kepada Pak Shol (Solikin Abu Izzudin) syukron katsir atas inspirasi di buku-bukunya.

"Ya Allah, jadikanlah sebaik-baik umur kami pada akhirnya, sebaik-baik amal kami di akhir hayat, dan sebaik-baik hari kami, hari ketika kami menjumpaiMu." (HR Ath Thabrani; al Haitsani perawi shahih dan tsiqah)


Amiin ya Rabbal 'aalamiin. Allahu a'lam bish-showab.



 Penulis


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Slide Kami